Mengapa Memilih Mobil Toyota Bekas?

Ah, Toyota – juaranya mobil berkualitas di pasar mobil. Sebuah janji yang menyatakan kalau tunggangan Anda adalah mobil yang berkualitas dan mampu membawa Anda ke berbagai tempat, tanpa rasa khawatir. Toyota senantiasa memiliki reputasi sebagai perusahaan mobil yang menawarkan keandalan dan ketahanan – terlepas apakah Anda memilih mobil Toyota bekas atau baru.

Sumber : Toyota


Baru atau bekas?

Pertanyaan yang selalu muncul sejak dulu ini dapat dipersempit menjadi: memahami kemampuan keuangan Anda dan memilih mobil dengan kualitas yang terjamin untuk jangka panjang.

Bayangkan jika Anda ingin membeli sebuah mobil baru dengan harga sekitar 280 juta rupiah dan besar penghasilan Anda sekitar 352 juta rupiah setahun. Pada umumnya, Anda harus membayar uang muka dengan jumlah sekitar 56 juta rupiah (sekitar 20% dari harganya) dan membutuhkan waktu hingga empat tahun untuk membayar sisanya. Anda harus mengeluarkan tidak lebih dari 5,9 juta per bulan (sekitar 20% gaji Anda) sebagai biaya mobil tersebut.

Nah, seharusnya ini adalah skenario yang realistis dan nyaman untuk Anda dan dompet Anda – tapi, kenyataannya tidak selalu begitu. Penghasilan dan pengeluaran dapat berubah, jadi, cara terbaik adalah menjaga pengeluaran serendah mungkin. Pengeluaran sebesar 5,8 juta rupiah mungkin terkesan oke pada awalnya, dan tentunya Anda dapat memilih untuk tidak lagi minum sebanyak 15 cangkir cappuccino setiap bulan. Tapi ingat: Anda harus membayar jumlah tersebut setiap bulan untuk lima tahun ke depan.

Inilah mengapa membeli mobil bekas dapat menjadi solusi yang tepat.

Keuntungan Memilih Mobil bekas

Mobil bekas adalah sebuah pilihan yang menarik dan menawarkan harga yang lebih terjangkau, sehingga dompet Anda dapat bernapas lega dan tidak selalu pas-pasan.

Sumber : CoWorking

Coba lihat skenario ini:
Harga model mobil Toyota yang sedang Anda incar telah menurun dan mengalami depresiasi, katakanlah, selama tiga tahun. Versi bekasnya kemudian menjadi sekitar 30% lebih murah, sehingga harganya menjadi 196 juta rupiah. Artinya, tabungan Anda bertambah sebanyak 84 juta rupiah! Selain itu, uang cicilan bulanan Anda juga akan berkurang sehingga menjadi sekitar 4 juta rupiah jika Anda tetap mengambil cicilan mobil selama empat tahun untuk membayarnya. Atau, Anda juga bahkan dapat melunasinya lebih cepat.

Membeli mobil bekas juga berarti Anda akan mendapatkan harga dan biaya pembaruan pendaftaran asuransi mobil yang lebih rendah. Jika Anda dapat menghemat banyak dengan membeli mobil bekas, Anda juga dapat mempertimbangkan untuk memilih model mobil yang lebih premium.


Hasilnya: Anda dapat memiliki dan mengendarai mobil Toyota idaman Anda, serta melakukan hal-hal yang Anda sukai seperti menikmati kopi favorit tanpa merasa bersalah. Tapi, sebelum Anda pergi dan membeli mobil bekas baru, Anda dapat menjual mobil yang sedang Anda pakai saat ini ke Carsome dengan harga terbaik. Kunjungi situs web Carsome di sini.