Apa Itu BPKB & Cara Mengurus BPKB yang Hilang

BPKB mobil adalah dokumen penting yang wajib dimiliki oleh kendaraan motor maupun mobil. Kepanjangan dari BPKB adalah Buku Pemilik Kendaraan Bermotor yang isinya adalah keterangan lengkap terkait kepemilikan kendaraan. 

Dokumen BPKB mobil sendiri menandakan keabsahan kepemilikan kendaraan. Untuk itulah mengapa BPKB mobil wajib dijaga dengan baik, karena jika terjadi tilang atau pengecekan sewaktu-waktu di lalu lintas atau beberapa tempat kemungkinan besar Anda akan dikenakan denda. Nah, untuk informasi lebih mendetail terkait BPKB, yuk cek selengkapnya dibawah ini! 

Apa Itu BPKB? 

bpkb-mobil-pengertian-fungsi

Seperti yang sudah dibahas BPKB adalah surat atau sejenis dokumen yang biasanya diterima ketika Anda sudah membeli mobil baru ataupun membeli mobil bekas. Buku resmi kepemilikan kendaraan ini dikeluarkan oleh SATLANTAS (Satuan Lalu Lintas POLRI). Jika Anda tidak memiliki buku kendaraan ini, maka Anda tidak dapat dikatakan sah memiliki kendaraan tersebut. 

Biasanya pembuatan BPKB mobil ini dibuat pada masing-masing daerah setempat. Jadi, pengurusannya tentu berdasarkan dimana domisili Anda berada. Ketika menjual mobil bekas, Anda wajib mempersiapkan STNK dan BPKB. Mengapa? Dokumen-dokumen tersebut adalah dokumen yang dibutuhkan saat menjual mobil.

Berhati-hati untuk tidak menyimpan dan memberikannya dengan sembarangan. Mengapa? Dokumen seperti ini dapat disalahgunakan oleh pihak tertentu untuk mendapatkan modal pinjaman atau jaminan. Sehingga hindari untuk memberikan dokumen asli ketika Anda diwajibkan untuk memberikannya.

Bagaimana Jika BPKB Mobil Hilang? 

Jika BPKB anda hilang, ada baiknya untuk segera mengurusnya langsung. Mengapa? Agar kendaraan Anda segera memiliki dokumen kelegalan dan terhindar dari berbagai penyalahgunaan. Nah, berikut ini tips untuk mengurus BPKB Anda yang hilang: 

1. Siapkan Dokumen Pribadi 

Untuk mengurus BPKB Anda yang hilang, ada baiknya untuk menyiapkan terlebih dahulu dokumen penting seperti KTP, SIM, STNK, fotokopi STNK atau BPKB yang Anda miliki. Siapkan juga surat yang sudah dibubuhi tanda tangan pemilik yang sudah disertai materai. Sertakan info bahwa Anda tidak menggunakan BPKB sebagai agunan pinjaman. Sebelum menyerahkan dokumen ini nantinya di Kantor SAMSAT. 

Pastikan Anda membuat berita acara hilangnya BPKB di kepolisian terdekat wilayah Anda. Lalu sertakan bukti sudah melakukan pemeriksaan singkat dari Bareskrim terkait pengaduan kehilangan BPKB. Jangan lupa, untuk melakukan pemasangan iklan terkait kehilangan dokumen pribadi Anda di media massa. 

2. Kunjungi SAMSAT Terdekat 

Saat berkunjung ke SAMSAT terdekat, Anda wajib ke loket untuk mendapatkan pengisian permohonan BPKB yang disediakan. Isi lengkap data kendaraan Anda dan lakukan pengecekan fisik kepada pihak SAMSAT. 

Setelah itu lakukan konfirmasi pengisian formulir kehilangan kendaraan Anda. Pastikan untuk mengisi formulir dengan benar dan menyertakan seluruh kelengkapan dokumen Anda. Jika Anda berhalangan hadir, Anda bisa membuat surat kuasa pengambilan BPKB. Sehingga, pengambilan BPKB dapat diwakilkan oleh orang terdekat Anda.

3. Lakukan Pembayaran

Lakukan pembayaran di loket, tahapan ini kurang lebih sama seperti saat Anda mengurus perpanjangan BPKB mobil. Usahakan untuk membayar dalam tenggang waktu yang diberikan, hindari untuk menunda dan melakukan pembayaran dalam hari yang sama. Setelah melakukan pembayaran, Anda wajib kembali untuk memastikan penginputan data selesai.

4. Jangka Waktu

Jika sudah melakukan seluruh proses di atas, Anda akan dihubungi oleh pihak SAMSAT untuk mengambil surat BPKB Anda. Ingat untuk tidak menyimpannya dengan sembarang, ya! 

Apa Fungsi BPKB Mobil? 

Apa sebenarnya fungsi BPKB mobil? Fungsi BPKB mobil tentu sebagai pengenal pemilik kendaraan yang sifatnya resmi. BPKB adalah dokumen yang digunakan oleh Pemerintah untuk memonitor jumlah kendaraan dan tracking jumlah pemasukan negara bukan pajak. Dengan adanya BPKB, ini juga berfungsi untuk menjauhkan Anda dari kasus kejahatan jual beli mobil secara ilegal karena kendaraan tersebut adalah hasil pencurian.

Fungsi lain dari BPKB mobil adalah sebagai dokumen bukti keabsahan kepemilikan kendaraan ketika menjual mobil Anda. Tentu saja jika kelengkapan dokumen Anda terpenuhi, Anda bisa bisa mendapatkan harga yang bersaing untuk penjualan mobil Anda. 

Selain menjual mobil Anda, saat membutuhkan dana, Anda juga bisa menggunakan dokumen BPKB Anda untuk mengajukan pinjaman. Untuk melakukan pinjaman, Anda bisa mengajukannya ke beberapa tempat seperti Pegadaian, Bank hingga lembaga-lembaga kredit di wilayah desa. 

Selain itu dengan adanya BPKB mobil, Anda bisa melakukan refinancing kendaraan Anda. Sehingga, cicilan yang Anda bayarkan menjadi lebih ringan. Namun, hal ini dapat Anda pantau melalui suku bunga yang beredar saat ini.

BPKB adalah dokumen yang wajib dimiliki oleh orang yang memiliki kendaraan bermotor atas namanya sendiri. Fungsi utamanya adalah sebagai tanda atau bukti pengenal pemilik kendaraan yang masih aktif atau bahkan sudah tidak digunakan.

BPKB juga digunakan Pemerintah untuk memonitor jumlah kendaraan dan jumlah PNBP (Pemasukan Negara Bukan Pajak). Selain itu, BPKB dijadikan bukti registrasi kendaraan sehingga dapat digunakan untuk menyelidiki berbagai kasus kejahatan curanmor.

Bukti kepemilikan aset kendaraan ini juga bisa dimanfaatkan jika Anda butuh pinjaman. Anda bisa menjadikan dokumen tersebut sebagai syarat agunan. Biasanya, pihak peminjam yang menerima agunan dalam bentuk BPKB antara lain adalah Bank, Pegadaian, dan lembaga-lembaga kredit di wilayah desa.

Jika ingin menjual kendaraan atas nama Anda, BPKB tentu juga diserahkan. Jika menjual dengan surat yang cukup lengkap, maka harga jual kendaraan bisa tinggi. Hal ini menunjukkan bahwa kendaraan tersebut terjamin legalitas dan kondisinya.

Jual Beli Mobil di Carsome Tentu Terpercaya! 

Jual beli mobil bekas terpercaya dan mudah bisa Anda dapatkan di Carsome. Disini seluruh proses berlangsung terpercaya, cepat dan mudah. Carsome sendiri adalah platform e-commerce jual beli mobil bekas online terbesar di Asia Tenggara yang saat ini hadir di Malaysia, Indonesia, Thailand dan Singapura. 

Seluruh proses transaksi berlangsung dengan transparan. Sehingga ketika menjual mobil Anda tidak perlu pusing, karena Carsome memiliki ribuan rekanan dealer terpercaya. Begitu juga dengan membeli mobil bekas di Carsome tidak perlu ragu dan pusing. 

Beli mobil bekas di Carsome terjamin berkualitas karena sudah melalui proses inspeksi di 175 titik. Sehingga And terhindar dari mobil bekas banjir dan kerusakan rangka besar. Tunggu apa lagi? Kunjungi Carsome sekarang dan nikmati cara baru beli mobil bekas terpercaya! 

Baca juga: Cara Kredit Mobil Bekas Mudah dan Aman!