Carsome Raih Pendanaan Seri C untuk Ekuitas dan Pinjaman Senilai 50 Juta Dolar AS dari Investor Global Strategis dan Perbankan untuk Memperluas Kepemimpinan di Asia Tenggara

 

  • Carsome merupakan platform perdagangan mobil bekas terbesar di Asia Tenggara dengan 40.000 transaksi mobil per tahun, yaitu setara dengan 1% dari pasar mobil bekas. Rata-rata satu mobil terjual melalui platform Carsome setiap 10 menit.
  • Sebuah kombinasi investasi ekuitas total senilai 50 juta Dolar AS dengan suntikan modal dari investor strategis global termasuk di antaranya MUFG Innovation Partners dari Jepang, Daiwa PI Partners, Endeavor Catalyst, Ondine Capital dan investor baru lainnya yang tidak disebutkan, serta partisipasi dari investor sebelumnya, Gobi Partners dan Convergence Ventures.
  • Pendanaan baru akan memperkuat kepemimpinan pasar regional dalam ekosistem perdagangan otomatis melalui kemitraan strategis yang menawarkan satu rangkaian layanan bernilai tambah termasuk pinjaman mobil, pembiayaan dealer, garansi dan asuransi.
  • Suntikan modal/ekuitas ini juga akan sangat mempercepat peluncuran merek layanan  langsung ke konsumen Carsome bekerja sama dengan jaringan dealernya melalui staf kunci manajemen dan teknologi.

 

JAKARTA, INDONESIA – 11 Desember 2019 Carsome, platform perdagangan mobil bekas terkemuka di Asia Tenggara, hari ini mengumumkan telah meraih pendanaan untuk Seri C senilai 50 juta Dolar AS. Pendanaan tersebut menghadirkan investor-investor baru termasuk MUFG Innovation Partners (MUIP), perusahaan modal ventura dan anak perusahaan yang dimiliki oleh Mitsubishi UFJ Financial Group Inc (MUFG), salah satu grup keuangan terkemuka dunia; Daiwa PI Partners, cabang ekuitas swasta Daiwa Securities Group, salah satu grup sekuritas terbesar di Jepang; Endeavour Catalyst, serta Ondine Capital. Pendanaan Seri C Carsome juga diikuti oleh investor yang sudah ada sebelumnya, termasuk Gobi Partners dan Convergence Ventures, serta investor baru lainnya yang tidak disebutkan.

Carsome telah menjadi platform perdagangan mobil bekas terkemuka di Asia Tenggara dengan kepemimpinan pasar yang kuat di Malaysia, Indonesia dan Thailand dengan lebih dari 40.000 transaksi jual-beli mobil setiap tahunnya dengan total transaksi lebih dari 300 juta Dolar AS, dan angka ini belum termasuk semua pinjaman dan penyebaran pembiayaan. Pendanaan ini akan digunakan untuk membantu memperkuat kepemimpinan pasar Carsome di Malaysia, Indonesia dan Thailand, dengan ekspansi ke lebih banyak kota di Asia Tenggara, dan meluncurkan penawaran produk finansial untuk dealer & konsumen di berbagai negara selama 12 bulan ke depan. Selama setahun terakhir Carsome telah membangun kesuksesan rekam jejak dengan portofolio pinjaman, dan kini telah siap untuk meningkatkan penawarannya dengan bekerjasama dengan mitra strategis, termasuk bank regional dan lembaga keuangan non-perbankan.

Carsome telah memantapkan diri menjadi solusi lengkap bagi penjual dan dealer mobil, mulai dari inspeksi hingga transfer kepemilikan, memberikan proses yang mudah dengan sistem pembayaran dan proses penyelesaian dokumen yang cepat dan lancar. Penjual dapat menjadwalkan pemeriksaan nilai mobil secara gratis dan sangat efisien di salah satu pusat inspeksi yang tersebar di banyak tempat. Petugas Carsome akan melakukan pengecekan dan memberikan penilaian atas mobil tersebut, dengan bantuan peralatan khusus serta memberikan harga penawaran di tempat dengan model penentuan harga yang efektif. Selanjutnya, mobil ditawarkan ke dealer mobil bekas di jaringan Carsome untuk diberikan penawaran tertinggi. Saat penjual menerima penawaran, dokumen akan diurus oleh Carsome, dan pembayaran langsung dilakukan kepada penjual melalui transfer bank online sebagai bagian dari transfer kepemilikan. Hingga saat ini, platform Carsome memiliki lebih dari 6.000 jaringan dealer di lebih dari 50 kota di Malaysia, Thailand, Indonesia dan Singapura dan telah melakukan lebih dari 12.000 inspeksi mobil setiap bulan di pusat-pusat pemeriksaan di seluruh Asia Tenggara.

Carsome memiliki lebih dari 700 karyawan di seluruh kantornya di Asia Tenggara. Dari segi penggunaan modal, operasional Carsome sangatlah efisien, Bahkan telah menghasilkan keuntungan di Malaysia dan menargetkan keuntungan di pasar lainnya hingga akhir 2020.

Eric Cheng, Co-founder dan CEO Carsome mengatakan: “Dengan lebih dari 4 juta transaksi mobil bekas setiap tahunnya di Asia Tenggara, per tahunnya Carsome mentransaksikan 1 persen dari seluruh angka penjualan mobil bekas di seluruh wilayah ini. Kami telah membantu lebih dari 6.000 dealer dalam mengembangkan bisnis mereka dan menjadi mitra kerja terdekat mereka. Kami juga telah melayani lebih dari satu juta pelanggan dengan cara yang baru dalam menjual mobil; proses yang transparan, nyaman dan cepat dari yang lainnya.”

“Kami sangat senang dan merasa terdorong dengan dukungan dari para investor global dalam pendanaan Seri C ini. Mereka memiliki visi yang sama dengan kami dalam merevolusi industri mobil bekas di Asia Tenggara dengan menetapkan dan menegakkan standar baru jaminan kualitas dan penggunaan data transaksional yang lebih baik,” tambah Eric, “Kami ingin menjadi jaringan Visa/Master untuk transaksi mobil, dan membangun ekosistem mitra yang kolaboratif untuk memberikan pengalaman terbaik bagi konsumen di Asia Tenggara.”

Sebagai bagian dari investasi strategis, Carsome akan berkolaborasi dengan MUFG dan anak perusahaannya di Asia Tenggara untuk mendukung visi Carsome memajukan industri otomotif dengan menyediakan akses pembiayaan terintegrasi bagi dealer dan konsumen. MUFG memiliki PT Bank Danamon Indonesia, Tbk. (Danamon), salah satu bank terbesar dan perusahaan pembiayaan otomotif bekas terkemuka di Indonesia, dan Bank Ayudhya Public Company Limited (Krungsri), bank kelima terbesar di Thailand di bidang simpan pinjam. Melalui kolaborasi ini, MUFG dan anak perusahaannya akan menyediakan pembiayaan business-to-business (B2B) dan bisnis-ke-konsumen (B2C) pada platform Carsome dengan memanfaatkan data transaksional Carsome, nantinya akan memperluas posisi Carsome sebagai ekosistem mobil bekas terkemuka di seluruh kawasan Asia Tenggara.

“MUIP bangga dapat berpartisipasi dalam pembiayaan untuk Carsome pada putaran ini,” kata Nobutake Suzuki, Presiden dan CEO MUIP. “Kami sangat senang dapat bermitra dengan Eric dan timnya — pendekatan teknologi yang mereka lakukan untuk menyelesaikan masalah terbesar di industri mobil bekas seperti waktu penjualan yang lama dan kurangnya transparansi dalam proses penjualan untuk UKM yang paham akan harga dan konsumen, menjadi keunggulan yang menarik dibandingkan dengan kompetitor yang ada. Kami yakin Carsome berada di posisi yang tepat untuk menunjukkan kepemimpinan pasar yang kuat dengan memberikan pengalaman terbaik bagi para konsumen dan dealer di seluruh rantai pasokan mobil bekas. MUIP bersama dengan mitra perbankannya, yaitu Danamon dan Krungsri, berkolaborasi dengan Carsome untuk mendukung strategi pertumbuhan Carsome seiring dengan solusi inovatif yang mereka berikan ke pasar dan menjalankan visi jangka panjangnya.”

Sejalan dengan pendapat Suzuki, Thomas Tsao, Chairman dan Founding Father di Gobi Partners, menambahkan: “Carsome melakukan pembangunan solusi yang relevan untuk generasi baru pemilik mobil dan dealer. Dalam kurun waktu kurang dari lima tahun, mereka telah membangun sebuah bisnis dan meluncurkan platform kelas dunia yang telah digunakan oleh lebih dari 6.000 dealer mobil bekas dengan jumlah transaksi penjualan lebih dari 300 juta Dolar AS setahun. Kami senang dapat terus mendukung Carsome mewujudkan misi mereka membentuk masa depan kepemilikan mobil di Asia.”

Presiden Daiwa PI Partners, Hideki Araki, menambahkan: “Beberapa tahun terakhir ini kami mengagumi inovasi dan kecepatan yang dilakukan Eric dan timnya untuk pasar yang mereka layani. Kombinasi dari investasi kami dengan apa yang mereka miliki — teknologi terbaik, kemampuan digital dan hubungan baik dengan dealer, akan menambah kemampuan Carsome untuk bersaing dan memenangkan pasar di Malaysia, Indonesia dan Thailand.”

Pada bulan Maret 2018 lalu, Carsome memperoleh pendanaan Seri B senilai 19 juta Dolar AS yang dipimpin oleh Burda Principal Investments bersama dengan Gobi Partners, Convergence Ventures, Indogen Capital, InnoVen Capital, dan Lumia Capital. Pendanaan tersebut kemudian diikuti oleh pendanaan senilai 8 juta Dolar AS di bulan Agustus 2018 yang dipimpin oleh kantor keluarga Joe Hirao, Pendiri ZIGExN Co Ltd. yang berpusat di Tokyo. Carsome juga baru saja mengumumkan perekrutan staf senior strategisnya, Danny Chin, mantan CMO redONE yang bergabung sebagai CMO, serta Chet Sin, mantan Head of IT dan Digital Commerce asuransi FWD yang bergabung sebagai CTO.

SELESAI

 

Tentang Carsome

Carsome adalah platform perdagangan mobil bekas terkemuka di Asia Tenggara yang hadir di Malaysia, Indonesia, Thailand dan Singapura. Carsome memperkenalkan bisnisnya sebagai solusi menyeluruh bagi semua penjual mobil dengan memberikan layanan penjualan satu pintu, mulai dari inspeksi hingga transfer kepemilikan, untuk memberikan pengalaman yang mulus dan bebas gangguan kepada penjual. Carsome saat ini melakukan transaksi lebih dari 40.000 mobil per tahun dengan total nilai transaksi lebih dari 300 juta Dolar AS.

Untuk informasi lebih lanjut, silahkan kunjungi:

Malaysia: www.carsome.my

Thailand: www.carsome.co.th

Indonesia: www.carsome.id

Singapore: www.carsome.sg

Tentang Daiwa PI Partners

Daiwa PI Partners adalah perusahaan pendanaan swasta yang berbasis di Tokyo, Jepang. Mereka adalah anak perusahaan yang sepenuhnya dimiliki oleh Daiwa Securities Group, salah satu grup sekuritas terbesar di Jepang. Perusahaan ini berfokus pada investasi ekuitas swasta dan investasi pinjaman. Riwayat investasi ekuitas swasta Daiwa PI Partners mencakup perusahaan di berbagai industri seperti otomotif, E-commerce, agen perjalanan online, bisnis keuangan, dan penyedia layanan internet.

Tentang MUFG Innovation Partners

MUFG Innovation Partners didirikan sebagai perusahaan modal ventura MUFG dan bertanggung jawab atas strategi inovasi terbuka MUFG untuk mempercepat kemitraan antara perusahaan startup dan MUFG, dan investasi strategis pada perusahaan startup. MUFG Group adalah salah satu grup keuangan terkemuka dunia. Berkantor pusat di Tokyo dan dengan lebih dari 360 tahun sejarah, MUFG memiliki jaringan global di lebih dari 1.800 lokasi di lebih dari 50 negara. Grup ini memiliki lebih dari 180.000 karyawan dan menawarkan layanan seperti perbankan komersial, perbankan dana amanah (trust banking), sekuritas, kartu kredit, pembiayaan konsumen, manajemen aset, dan sewa guna usaha.

Tentang Gobi Partners

Gobi Partners adalah salah satu perusahaan modal ventura regional pertama yang beroperasi di seluruh China, Jepang, dan ASEAN dengan aset kelolaan (AUM) lebih dari 1,1 miliar Dolar AS. Perusahaan yang berkantor pusat di Shanghai dan Kuala Lumpur ini mendukung wirausahawan dari tahap awal hingga pertumbuhan dan berfokus pada pasar yang baru berkembang.
Didirikan pada tahun 2002, Gobi telah mengumpulkan 13 pendanaan hingga saat ini, berinvestasi di lebih dari 250 perusahaan startup, dan telah berkembang hingga memiliki sepuluh kantor cabang di Bangkok, Beijing, Ho Chi Minh, Hong Kong, Jakarta, Kuala Lumpur, Manila, Shanghai, Singapura dan Tokyo.

Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi www.gobivc.com

Tentang Ondine Capital

Ondine Capital adalah perusahaan modal ventura yang mengkhususkan diri pada investasi di tim dengan berbagai latar belakang yang mengintegrasikan model bisnis dan inovasi teknologi, di seluruh tahapan seed-to-growth di Asia Tenggara dan kawasan Cina Raya.