Nah Ini Dia Fungsi Lampu Hazard Yang Tepat!

Lampu hazard merupakan salah satu yang fitur yang ada pada setiap mobil. Seperti yang kita ketahui, lampu hazard terkadang masih disalahgunakan oleh beberapa pengendara mobil. Sehingga tak jarang lampu hazard menjadi kesalahpahaman saat Anda berada dijalan.

Selain itu banyak juga beberapa pengguna jalan yang terkadang yang menggunakan lampu hazard sebagai sinyal ingin mendahului mobil lain ataupun ingin menuju berjalan lurus. Belum lagi jika ada beberapa mobil yang ingin konvoi dengan kepentingan yang kurang jelas, biasanya mereka menggunakan lampu tersebut.

Jadi apa sih sebenarnya fungsi keutamaan Lampu Hazard?

 

1. Berfungsi Saat Keadaan Darurat

Mengikuti peraturan lalu lintas dan merujuk kepada Undang-Undang Lalu Lintas Angkutan Jalan (LLAJ) Pasal 121 ayat 1. Pengemudi mobil wajib untuk menggunakan segitiga pengaman, hal ini berfungsi untuk memberikan isyarat dalam keadaan darurat. Ataupun ketika Anda ingin berhenti dijalan pada saat keadaan darurat dan menjadi peringatan pada pengendara lain, Anda juga dapat menggunakan lampu hazard.

Keadaan darurat yang dimaksudkan adalah ketika kondisi kendaraan Anda mogok, mengganti ban mobil Anda yang kempes, ataupun peringatan saat terjadi kecelakaan lalulintas.

2. Bukan Digunakan Untuk Cuaca Buruk

Kebanyakan pengendara mobil selalu menggunakan lampu hazard ketika saat cuaca buruk, terutama dijalan tol. Seperti yang sudah dijelaskan, lampu hazard berfungsi untuk memberikan peringatan darurat kepada pengendara lain bukan untuk digunakan pada saat cuaca buruk. Jadi ketika Anda menggunakan lampu ini pada saat kabut tebal dan hujan. Hal ini justru malah membahayakan pengendara mobil lain.

Jadi ketika cuaca buruk, Anda tidak perlu menggunakan lampu hazard. Karena itu justru berbahaya untuk Anda sendiri dan pengguna jalan lain. Cukup menurunkan laju kecepatan mobil Anda saja.

3. Tidak Untuk Konvoi Kendaraan

Tidak jarang ketika Anda sedang mengendarai mobil dijalan, Anda pasti menemukan iring-iringan mobil yang menggunakan lampu hazard. Sehingga otomatis kendaraan Anda menepi untuk mendahulukan kendaraan lain yang menggunakan lampu hazard. Padahal kegunaan tersebut merupakan kesalahan yang perlu Anda ketahui.

Jika Anda ingin melakukan iring-iringan kendaraan, cukup menjaga jarak saja dan mengatur laju kendaraan Anda. Sehingga tidak membingungkan pengendara lain.

Nah itu dia, beberapa fakta yang perlu Anda ketahui tentang lampu hazard. Jadi jangan lupa bijak dalam berkendara ya! Salam beep-beep.

 

Cek pilihan mobil impian Anda di CARSOME Indonesia. Untuk informasi lebih lanjut silahkan hubungi Customer Service kami di (021) 5020 2030 atau kunjungi CARSOME Experience Center terdekat. 

CARSOME memiliki CARSOME Certified Lab di mana mobil-mobil yang dijual adalah mobil pilihan yang sudah melalui proses rekondisi di CARSOME Certified Lab. CARSOME Certified Lab adalah fasilitas rekondisi mobil tercanggih dan terbesar di Asia Tenggara, teknisi dan spesialis terampil yang kami miliki mampu mengerjakan hingga 20 jenis mobil paling populer di Asia Tenggara. (simak lebih lanjut tentang infonya)

Jangan lupa juga, untuk memudahkan Anda melihat-lihat mobil impian. Sekarang CARSOME sudah ada aplikasi lho. Jadi makin gampang kepoin mobil impian lewat handphone Anda. Download aplikasinya di App store & Play Store sekarang.