Bersiap Mudik. Cek Tarif Tol Trans Jawa-Sumatera Terbaru 2023

Mudik Lebaran atau tradisi mudik saat Idul Fitri menjadi momen yang ditunggu-tunggu oleh masyarakat Indonesia. Namun selain kegembiraan dan kebersamaan dengan keluarga, pulang ke kampung halaman juga sering kali menimbulkan kekhawatiran bagi pemudik yang menggunakan mobil pribadi salah satunya terkait adanya perubahan tarif tol 2023 serta biaya yang harus dikeluarkan. 

Apalagi jika mengacu pada Undang-Undang yang mengatur jalan, Nomor 38 Tahun 2004, bahwa diperbolehkan bagi pengusaha jalan tol trans Jawa-Sumatera untuk menaikan tarif setiap dua tahun sekali dengan mempertimbangkan iklim investasi dan ekonomi mikro. Dengan begitu pada tahun 2023 ini, sudah dipastikan ada beberapa ruas jalan tol yang ikut mengalami kenaikan. 

Jika Anda berencana mudik di tahun 2023 dengan menggunakan mobil pribadi, ada baiknya Anda cek terlebih dahulu tarif tol trans Jawa-Sumatera terbaru tahun 2023 di bawah ini. 

Tarif Ruas Tol Trans Jawa-Sumatera Terbaru 2023

Info lengkap tarif tol diatas juga dapat Anda lihat di website resmi PT. Jasa Marga. Tarif tol untuk golongan 1. 

Opsi Bayar Tol Sat-set Saat Mudik 2023

Jika ini kali pertama Anda melakukan perjalanan mudik ke kampung halaman menggunakan mobil pribadi, selain tarif tol, Anda juga perlu memperhatikan opsi pembayaran yang dapat digunakan saat melintasi jalan tol trans Jawa-Sumatera 2023. Hal ini karena, pembayaran menggunakan uang tunai sudah tidak berlaku dan digantikan dengan uang elektronik atau e-Toll untuk meminimalisir antrian panjang kendaraan pada gardu tol.  

Kartu uang elektronik sebagai opsi bayar tol saat mudik yang dapat Anda gunakan antara lain: e-Toll card, Indomaret Card, BCA Flazz, BRI Brizzi, BNI TapCash, Mandiri E-Money & Bank DKI JakCard. Namun perlu Anda ketahui, menurut Irra Susiyanti selaku Head Dept. Marketing & Communication dari Jasa Marga Metropolitan, JakCard sebagai opsi alat pembayaran tol hanya bisa digunakan untuk melintasi  ruas toll di wilayah JABODETABEK saja dengan rute tol Dalam Kota, Pondok Aren, Sedyatmo, & JORR. 

Cara Isi Saldo E-Toll Jika Mendadak Habis di Perjalanan

Pernah panik saat menyadari saldo e-Toll habis ditengah perjalanan? Saat ini, pembayaran tol memang jauh lebih mudah dan praktis dengan menggunakan e-Toll. Namun, jika tanpa disadari saldo e-toll yang Anda miliki tidak cukup atau habis saat sedang dalam perjalanan atau tepat di depan gardu toll, tentu cukup membuat panik.

Jangan bingung untuk mengatasi hal tersebut, berikut adalah langkah yang bisa Anda lakukan jika menyadari saldo habis atau kurang saat berada di tengah perjalanan atau tepat berada di depan gardu tol seperti yang dilansir dari situs resmi Badan Pengatur Jalan Tol, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat;

1. Mencari tempat pengisian saldo terdekat

Jika kebetulan Anda berada di tengah perjalanan dan belum mencapai gardu tol, Anda bisa mencari rest area atau tempat peristirahatan terdekat sepanjang jalan tol untuk melakukan pengisian saldo uang elektronik terlebih dahulu. Umumnya terdapat minimarket atau tenant yang menyediakan layanan pengisian saldo uang elektronik. Hal ini bisa menjadi alternatif selain melakukan pengisian saldo melalui aplikasi mobile banking yang ada di ponsel Anda.

2. Segera isi saldo melalui aplikasi mobile banking

Jika kebetulan Anda baru menyadari bahwa saldo uang elektronik yang Anda miliki kurang tepat di depan gardu tol, Anda tidak perlu cemas. Segera lakukan pengisian saldo dengan mudah melalui aplikasi mobile banking yang ada di ponsel sesuai dengan jenis kartu uang elektronik yang Anda miliki. 

Cara lain yang bisa Anda lakukan selain melakukan pengisian melalui aplikasi mobile banking yaitu melalui platform e-commerce yang menyediakan layanan pengisian uang elektronik. Dengan cara tersebut, proses top-up atau pengisian saldo uang elektronik jadi lebih mudah & praktis, bukan?

3. Tekan tombol bantuan di gardu tol

Jika ternyata saldo uang elektronik Anda habis saat sedang berada tepat di gardu tol, jangan panik karena Anda bisa mendapatkan bantuan dari petugas gardu tol. Caranya adalah dengan menekan tombol bantuan yang tersedia di gardu tol tersebut. Setelah menekan tombol bantuan, Anda bisa menunggu hingga petugas datang untuk memberikan bantuan. Nantinya, petugas akan melakukan pengisian ulang saldo uang elektronik Anda melalui mesin top-up yang tersedia di gardu tol. Jangan lupa untuk memeriksa kembali saldo uang elektronik Anda setelah pengisian ulang selesai dilakukan.

Agar perjalanan mudik Anda berjalan lancar dan tanpa hambatan sampai ke kampung halaman, jangan lupa untuk cek tarif tol trans Jawa-Sumatera terkini 2023 dan juga persiapkan saldo e-toll Anda terlebih dahulu, ya. 

Tidak hanya itu, untuk memastikan perjalanan mudik Anda berjalan nyaman dan tak terlupakan, pastikan untuk menyesuaikan mobil yang akan digunakan agar mampu menampung anggota keluarga beserta perlengkapan yang dibawa selama perjalanan mudik. 

Mobil keluarga berkualitas yang aman di kantong

Perjalanan mudik bersama keluarga selalu jadi momen yang ditunggu-tunggu. Namun, perjalanan mudik ke kampung halaman itu butuh banyak persiapan loh salah satunya memilih mobil yang tepat agar perjalanan Anda dan keluarga menjadi semakin berkesan. Apalagi ditambah diskon hingga puluhan juta rupiah dan promo menarik lainnya. 

Cari berbagai pilihan mobil bekas berkualitas tipe keluarga di carsome.id yang cocok untuk dibawa mudik. Selain itu semua mobil CARSOME Certified dijamin oleh CARSOME Promise sebagai berikut:

  • Mobil telah diperiksa secara profesional dan menyeluruh di 175 titik inspeksi
    • Bebas dari bekas kecelakan besar
    • Bebas kerusakan yang diakibat banjir
  • Harga pasti tidak ada biaya tersembunyi
  • Garansi CARSOME 1 Tahun
  • Jaminan 5 hari uang kembali untuk pembelian bebas khawatir

Perjalanan jarak jauh Anda juga semakin terlindungi dengan layanan darurat 24 jam yang CARSOME hadirkan untuk kenyamanan berkendara Anda dan keluarga. Melalui ERARSA atau Emergency Roadside Assistance, CARSOME berkomitmen untuk memberikan rasa aman bagi perjalanan mudik Anda. 

Untuk informasi lebih lanjut silahkan hubungi Customer Service kami di (021) 5020 2030 atau kunjungi Carsome Experience Center terdekat. Jangan lupa juga ya, untuk memudahkan Anda melihat-lihat mobil impian. Sekarang CARSOME sudah ada aplikasi lho. Jadi makin gampang kepoin mobil impian lewat handphone Anda. Download aplikasinya di App store & Play Store sekarang.

Baca juga: CARSOME Bikin Ramadhan Makin Spesial dengan Diskon Berlimpah