Skip to content
Carsome Indonesia
  • Tentang Kami
  • Artikel
    • Semua Artikel
    • Promosi
    • Ulasan Mobil
    • Info
    • Pusat Belajar
    • Gaya Hidup
    • Press Release
    • Laporan
    • Mobil Listrik
  • Hubungi Kami
  • Log Masuk
    • Pedagang
    • Penjual
  • 23 January 2020

Ini Fungsi Lain Fog Lamp Mobil Selain Untuk Mengatasi Kabut

Fungsi Fog Lamp atau Lampu Kabut

Setiap mobil saat ini telah dilengkapi Fog Lamp atau yang biasa kita sebut dengan Lampu Kabut, Kegunaan dari fog lamp ini sendiri sama dengan namanya yaitu untuk meningkatkan visibilitas/penglihatan pengendara terhadap jalan didepan saat sedang berkendara di jalanan yang berkabut.

Fungsi Fog Lamp Mobil
sumber : idntimes

Namun tak hanya sebatas digunakan saat kondisi jalanan yang berkabut saja, Fungsi Fog Lamp mobil juga akan sangat terlihat saat sedang berkendara di hujan lebat. Pasalnya tak hanya kabut , hujan lebat juga bisa mengurangi visibilitas saat sedang berkendara, maka dari itu kalau kamu sedang berkendara saat hujan, kamu bisa menghidupkan lampu kabut agar mendapat visibilitas yang lebih baik.

Kamu juga bisa menghidupkan Fog Lamp/lampu kabut walau tidak dalam kondisi jalanan berkabut atau hujan, karena Fog Lamp juga dapat menambah visibilitas saat sedang berkendara pada malam hari.

Terdapat 2 jenis Fog Lamp yaitu Front Fog Lamp (lampu kabut depan) dan Rear Fog Lamp (lampu kabut belakang). Front fog lamp terdapat pada bagian bawah sisi kanan dan kiri sedangkan rear fog lamp/lampu kabut belakang terdapat di bagian belakang mobil dan menyatu dengan lampu belakang mobil dan memancarkan warna merah terang.

fog lamp mobil
sumber : the nrma

Untuk lampu bohlam nya sendiri kamu bisa memilih antara bohlam berjenis Halogen atau LED berwarna kuning, Lampu Halogen memberikan daya tembus yang kuat sedangkan lampu LED menghadirkan tingkat kecerahan tinggi dan hemat energi.

Secara teoritis usia fog lamp jenis halogen bisa mencapai 350 jam, sementara tipe LED bisa lebih dari 500 jam. Ada baiknya kamu memilih Foglamp yang waterproof/anti air agar saat air masuk ke dalam foglamp, lampu tidak mudah rusak.

Nah,bagaimana sobat Carsome, sudah tahu kan sekarang Fungsi Fog Lamp di mobil kamu. Jangan lupa bagi kamu yang mau jual mobil namun bingung cari pembeli, Jual saja mobil-mu di Carsome. Cukup isi data di www.carsome.id dan dalam 24 jam mobil laku dengan harga terbaik. Mudah dan Ga Ribet deh pokoknya jual mobil di Carsome. #YakinGaMauIkutan?

Facebook Instagram
  • Tentang Kami
  • FAQ
  • Hubungi Kami
  • Syarat Penggunaan
  • Kebijakan Privasi

© 2016-2019 PT CAR SOME INDONESIA. Dilindungi oleh hak cipta.