Mobil Listrik Murah Mulai dari 70 Jutaan, Ada Apa Aja?

deretan-mobil-listrik-murah-mulai-70-jutaan

Saat kita membayangkan mobil listrik, seringkali yang terlintas adalah mobil dengan fitur canggih yang harganya selangit. Karena memang diawal kemunculan mobil listrik, harga yang ditawarkan masih sangat tinggi, bahkan ada mobil listrik yang harganya menyentuh Rp 1 Miliar. 

Namun, sekarang, perkembangan kendaraan listrik sudah berkembang pesat, dan ada banyak opsi yang meskipun diperlengkapi dengan fitur yang canggih dan ramah lingkungan, namun tidak menguras dompet. Bahkan, Anda bisa mendapatkan mobil listrik dengan harga mulai dari 70 jutaan saja. Sebelum Anda memutuskan, ada baiknya kita bahas dulu mengapa mobil listrik bisa jadi pilihan cerdas dan patut dipertimbangkan dibandingkan dengan membeli mobil konvensional.

Beli mobil bekas di CARSOME nggak hanya memberikan garansi untuk mobil Anda, tetapi juga siap memberikan dukungan pasca pembelian disaat Anda membutuhkannya, baik saat perlu klaim garansi atau saat keadaan darurat di jalan. Cek layanan purna jual yang tersedia di CARSOME

Hemat waktu dan tenaga, beli mobil bekas di CARSOME yang pasti terjamin.

beli-mobil-bekas-terpercaya-carsome-certified

Keuntungan Menggunakan Mobil Listrik dibanding Mobil BBM

Sebelum membahas lebih lanjut terkait daftar pilihan mobil listrik dengan fitur canggih yang terjangkau, mari kita bahas sejenak mengapa kendaraan listrik menjadi pilihan yang patut untuk dipertimbangkan. 

  • Apakah pengisian daya mobil listrik lebih murah dibandingkan BBM?

Selain bermanfaat untuk lingkungan tentunya, mobil listrik seringkali lebih hemat dalam penggunaan bahan bakar. Harga pengisian baterai nyatanya lebih murah dibandingkan dengan bahan bakar minyak yang digunakan untuk mobil konvensional. 

Harga yang dikeluarkan untuk pengisian kendaraan listrik: Harga pengisian kendaraan listrik di SPKLU adalah Rp2.466/kWh. Jika mobil Wuling Air EV memiliki kapasitas baterai 17,3 kWh untuk mengisi sampai penuh mobil membutuhkan Rp 42.661 dan bisa menempuh hingga jarak 200 km.

  • Suara Mesin Tidak Berisik saat Dikemudikan

Selain itu, daya tarik lainnya ada pada tarikannya yang halus dan tenang saat dibawa berkendara. Hal ini membuat mengemudi menggunakan mobil listrik jadi lebih nyaman.

  • Bebas Ganjil-Genap

Berkendara menggunakan mobil listrik lebih fleksibel tanpa takut terkena ganjil genap yang biasa diberlakukan di kota-kota besar. Ganjil genap yang kadang-kadang membatasi kita dalam mobilitas sehari-hari, sekarang bukan lagi masalah besar. 

  • Subsidi Kendaraan Listrik dari Pemerintah

Lalu poin yang terakhir ini cukup menarik perhatian, yaitu adanya subsidi untuk pembelian mobil listrik yang diberikan oleh pemerintah. Besaran nilai subsidi yang diberikan mulai dari Rp 30 juta s.d. Rp 65 juta. Pemberian insentif sebenarnya bukanlah hal yang baru, karena sudah diimplementasikan di negara-negara lain, namun untuk Indonesia sendiri Insentif untuk kendaraan listrik ini mulai berlaku sejak 1 April 2023 lalu. 

Rekomendasi Mobil Listrik Terbaik untuk Anggaran Terbatas

Mobil listrik sering dianggap sebagai pilihan yang mahal, terutama karena teknologi canggih yang mereka gunakan. Meskipun ada yang harganya sangat tinggi, ada juga mobil listrik dengan versi yang lebih ekonomis yang membuat teknologi ramah lingkungan ini lebih mudah diakses oleh masyarakat.

1. Kendaraan Listrik Murah, K-Upgrade

Mobil-Listrik-K-Upgrade-murah

Harga mobil listrik K-Upgrade dibandrol dengan harga sangat terjangkau, mulai dari Rp 75 jutaan. Acara perdana peluncurannya berlangsung pada Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS) 2022 di JIExpo, Kemayoran, menarik perhatian banyak pecinta mobil listrik. K-Upgrade memiliki spesifikasi yang mengesankan, dengan baterai berkapasitas 26,7 kWh yang memungkinkannya menempuh hingga 336 km dengan kecepatan maksimal mencapai 155 km/jam. Yang membuatnya semakin menonjol adalah waktu pengisian baterai yang cepat, hanya memakan 3 jam untuk mengisi daya hingga penuh. 

Namun, yang membuatnya benar-benar unik adalah penggunaan panel surya yang terpasang di mobil, yang memungkinkan pengisian daya tambahan dari sinar matahari. Dengan klaim bahwa dalam 3 jam, baterai mobil dapat diisi hingga 100 persen secara otomatis.

2. Kendaraan Listrik Paling Populer, Wuling Air EV

mobil listrik wuling air ev

Wuling Air EV adalah salah satu mobil listrik mini populer keluaran Wuling Motors asal China. Didesain dengan tampilan yang modern dan futuristik, Wuling Air EV menawarkan pengalaman berkendara yang ramah lingkungan tanpa emisi karbon yang merugikan lingkungan. Selain itu, fitur-fitur canggih dan sistem konektivitas yang terintegrasi membuat pengemudi merasa nyaman dalam melakukan mobilitas sehari-hari.

Wuling Air EV hadir dengan 3 varian yang tersedia. Standard Range, Long Range dan Long Range with charging pile. Kendaraan ini mengandalkan baterai berkapasitas 26,7 kWh yang memungkinkannya menjelajahi jarak hingga 300 km dengan satu kali pengisian daya, yang hanya memakan waktu sekitar 4 jam. 

Di sisi keamanan, mobil listrik Wuling Air EV telah dilengkapi dengan sejumlah fitur canggih, seperti perangkat anti-pencurian, kunci pintu otomatis, penguncian pusat, dan immobiliser mesin untuk memberikan ketenangan kepada pengemudi. Sedangkan dalam hal hiburan dan konektivitas, Wuling Air EV telah dilengkapi dengan headunit layar sentuh, radio, voice command, speaker depan dan belakang, soket USB, dan koneksi Bluetooth. Lingkar kemudi juga sudah difasilitasi dengan tombol multi fungsi.

Harga mobil listrik Wuling Air EV baru mulai dari Rp 188,9 juta (OTR Jakarta)

3. DFSK Seres E1 yang Terjangkau

Mobil-Listrik-DFSK-Seres-E1

Sokonindo Automobile memperkenalkan mobil listrik Seres E1 di ajang GIIAS 2023 lalu. Memiliki 2 jenis tipe, yaitu Seres EI tipe B dengan harga pasar 189 juta, sedangkan Seres E1 tipe L dipasarkan dengan harga 219 juga OTR Jakarta. Mesin baterai berkapasitas 13,8 kWh dengan jarak tempuh hingga 180 km untuk tipe E1 B. Sedangkan untuk E1 tipe L memiliki kapasitas 16,8 kWh dengan jarak tempuh maksimal 220 KM. 

Fitur keamanannya lengkap, terdiri dari ISOFIX, tire pressure monitoring system, rear parking camera, parking sensor, pedestrian warning sound, an ti lock braking system, air bag system, event data recording system, cruise control, eco/sport mode, dan sebagainya.

4. Mobil Listrik Berkapasitas Besar, Neta V

mobil listrik neta V

Neta, produsen kendaraan listik yang berbasis di Cina, membuat debut spektakulernya di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023. Pameran tersebut menjadi panggung bagi Neta untuk memperkenalkan tiga varian mobil listrik sekaligus, yaitu Neta U, V, dan S. Indonesia menyambut kedatangan Neta melalui PT Neta Auto Indonesia (NAI), yang akan mengawal perjalanan merek ini di dalam negeri.

Neta V, yang tersedia dalam lima pilihan warna menarik, termasuk Moonlight Green, Midnight Gray, White Storm, Sky Blue, dan Sakura Pink.  Di bawah kap mesin, Neta V mengusung baterai lithium-ion berkapasitas besar, mencapai 40,7 kWh, memberikan kendaraan daya jelajah yang mengesankan hingga 401 km ketika baterai terisi penuh. Sayangnya pengisian baterai dari 0 s.d. penuh memakan waktu yang cukup lama yaitu 8 jam. Namun mengingat kapasitas baterai yang cukup besar, tentu masih bisa dimaklumi. 

Harga mobil listrik Neta V baru mulai dari Rp 397 juta (OTR Jakarta)

Dukungan Lengkap untuk Mobil CARSOME Certified

CARSOME tak hanya menawarkan garansi meliputi mesin, transmisi, hingga AC yang berlangsung hingga 1 tahun, tapi juga menyediakan layanan darurat dengan Emergency Roadside Assistance yang siaga selama 24 jam. Selain itu, CARSOME juga memberikan jaminan 5 hari uang kembali* jika Anda berubah pikiran, dengan pengembalian dana secara penuh. Di samping itu, CARSOME Consultant kami yang ramah siap memberikan dukungan purna jual yang Anda butuhkan.

Beli mobil bekas atau jual mobil bekas yang terpercaya, #TenangAdaCARSOME. Prosesnya transparan, mudah, dan bebas ribet. Temukan yang sesuai dengan kebutuhan Anda di  CARSOME sekarang!

beli-mobil-bekas-bebas-cemas-

Biar makin yakin saat beli mobil listrik, jangan ragu untuk mencoba test drive gratis dari CARSOME. Cek pilihan mobil impian di CARSOME Indonesia. Untuk informasi lebih lanjut silahkan hubungi Customer Service kami melalui Whatsapp di 02150202030 atau kunjungi CARSOME terdekat.