SYARAT DAN KETENTUAN PEMESANAN

1.KETENTUAN UMUM

1.1 Ini adalah syarat dan ketentuan booking (“S&K Pemesanan”) yang mengikat Pembeli yang membeli Kendaraan dari Carsome baik secara offline maupun online.

1.2 S&K Pemesanan ini merupakan satu kesatuan dan bagian yang tidak terpisahkan dari Perjanjian Penjualan.

1.3 S&K Pemesanan ini merupakan tambahan, dan akan mengesampingkan S&K Perjanjian Penjualan, sepanjang hal-hal yang terkait dengan pemesanan Kendaraan.

1.4 S&K Pemesanan ini tersedia berdasarkan permintaan dan di situs web Carsome di https://www.carsome.id/. Dengan Dengan melakukan pemesanan kendaraan dan/atau layanan apa pun melalui Platform dan/atau dengan menandatangani Perjanjian Penjualan (sesuai konteksnya), Anda setuju untuk mematuhi dan terikat dengan S&K Pemesanan ini.


2.DEFINISI

“Pelanggan” berarti pihak yang keterangan dan informasinya sebagaimana tercantum dalam Tanda Terima Pembayaran;

“Kendaraan” berarti kendaraan yang terdaftar pada Platform CARSOME yang mencakup Value Cars, Certified Cars dan Marketplace Cars;

“Tanda Terima Pembayaran” berarti tanda terima yang dikeluarkan setelah berhasil membayar biaya pemesanan dan/atau uang muka untuk Kendaraan; dan

Perjanjian Penjualan” berarti perjanjian yang ditandatangani oleh Pelanggan dan Carsome untuk pembelian Kendaraan.

S&K Perjanjian Penjualan” berarti syarat dan ketentuan Perjanjian Penjualan, yang merupakan satu kesatuan dan bagian yang tidak terpisahkan dari Perjanjian Penjualan, dan tersedia berdasarkan permintaan dan di situs web Carsome di https://b2c-cdn.carsome.my/B2C/05ba3cd8 -3690-4738-bb43-df0b2fce1ca9.pdf.


3.BOOKING

3.1 Pelanggan dapat memilih berbagai macam Kendaraan dan dapat memesan lebih dari satu (1) Kendaraan. Setiap pemesanan harus dilakukan secara terpisah.

3.2 Saat melakukan pemesanan secara online, Pelanggan diwajibkan untuk membayar uang pemesanan dalam jumlah yang ditentukan sebagaimana tertera pada saat pemesanan Kendaraan yang dipilih oleh Pelanggan (“Biaya Pemesanan”). Pembayaran Biaya Pemesanan dapat dilakukan melalui Kartu Kredit/Kartu Debit/Transfer atau pilihan pembayaran lain yang disediakan oleh penyedia layanan payment gateway kami.

3.3 Biaya Pemesanan tunduk pada syarat dan ketentuan yang disediakan oleh penyedia layanan payment gateway kami. Carsome tidak akan bertanggung jawab atas masalah pembayaran yang dilakukan sehubungan dengan Biaya Pemesanan melalui penyedia layanan payment gateway.

3.4 Pemesanan tidak dapat dialihkan kecuali dengan persetujuan tertulis dari Pelanggan dan tunduk pada kebijaksanaan dan persyaratan CARSOME.

3.5 Dengan mengirimkan permintaan pemesanan Anda, Anda akan menerima Tanda Terima Pembayaran. Penerimaan pemesanan Anda akan dikonfirmasi oleh tim penjualan Carsome yang akan menyertakan detail Kendaraan yang telah Anda pesan, harga dan biaya tambahan (bila ada), serta instruksi pembayaran.

3.6 Dengan mengirimkan permintaan pemesanan, Anda membuat penawaran untuk membeli mobil. Penerimaan kami atas penawaran Anda akan membentuk kontrak yang mengikat antara Anda dan kami. Pelanggan setuju bahwa Carsome tidak akan dianggap telah menerima pemesanan Pelanggan atau terikat dengan pemesanan sampai Carsome memberi tahu Pelanggan tentang penerimaan pemesanannya.

3.7 Transaksi dan semua ketentuan komersial lainnya, termasuk namun tidak terbatas pada pembayaran sisa harga Kendaraan dan pengiriman Kendaraan, akan tunduk pada kewajiban kontraktual yang ditetapkan dalam Perjanjian Penjualan dan/atau S&K Perjanjian Penjualan (sesuai dengan konteksnya).

3.8 Carsome berhak untuk membatasi jumlah pemesanan online yang dapat dilakukan Pelanggan melalui Kartu Kredit atau Debitnya, rekening bank atau instrumen keuangan lainnya dan olehkarenanya Carsome berhak untuk menolak pemesanan online yang dibuat oleh Pelanggan, tanpa kewajiban untuk memberitahukan alasan untuk itu.

3.9 Carsome berhak untuk menolak tanpa memberikan alasan apa pun, pemesanan online yang dibuat oleh Pelanggan yang memiliki riwayat biaya yang dipertanyakan sebelumnya termasuk, tanpa batasan, pelanggaran perjanjian apa pun oleh Pelanggan dengan Carsome atau setiap pelanggaran hukum apa pun atau biaya apa pun yang dikenakan oleh n lembaga keuangan atau pelanggaran atas suatu kebijakan apa pun.


4.HARGA DAN PEMBAYARAN

4.1 Harga pembelian penuh Kendaraan akan seperti yang dikutip di situs web kami pada saat pemesanan dan/atau sebagaimana diinformasikan oleh Konsultan Carsome kami pada saat menindaklanjuti pemesanan Anda.

4.2 Pelanggan harus membayar sisa harga Kendaraan untuk menyelesaikan transaksi pembelian Kendaraan yang berhasil. Setelah menerima sisa harga Kendaraan secara penuh, penandatanganan Perjanjian Penjualan dan penyerahan dokumen pendukung yang diperlukan, pemesanan akan mengikat. Sampai saat itu, pemesanan hanyalah permintaan dari Pelanggan dan merupakan transaksi penjualan dan pembelian yang bersyarat dari pihak Carsome dan bukan merupakan suatu konfirmasi pemesanan atau merupakan pengikatan jual beli yang definitif dan apabila suatu pemesanan gagal untuk diterima atau tidak dapat diselesaikan karena alasan apapun, hal tersebut tidak akan menimbulkan kewajiban keuangan apapun bagi Carsome kecuali sebagaimana dimaksud di dalam S&K Pemesanan yang disebutkan di sini.

4.3 Jika Pelanggan gagal melunasi sisa harga Kendaraan dalam jangka waktu yang ditentukan seperti yang diinformasikan oleh Carsome, Carsome berhak untuk mengalokasikan Kendaraan yang dipilih ke pelanggan berikutnya.


5.PEMBATALAN DAN PENGEMBALIAN UANG

5.1 Pelanggan dapat membatalkan dan/atau mengubah pemesanan mereka kapan saja sebelum kami menerima pemesanan tersebut. Jika Pelanggan membatalkan pemesanan setelah Carsome menerima pemesanan tersebut, Carsome berhak untuk memotong biaya pembatalan, yang akan dipotong dari pengembalian uang yang terhutang kepada Anda.

5.2 Dalam hal Pelanggan bermaksud untuk membatalkan Pemesanan yang dilakukan, Pelanggan dapat menghubungi Konsultan Carsome terkait dan/atau hotline umum Carsome di (021) 5020 2030 atau info@carsome.id.

5.3 CARSOME berhak untuk secara otomatis membatalkan transaksi dan mengembalikan pembayaran yang dilakukan tanpa pemberitahuan lebih lanjut kepada Pelanggan jika pembayaran dan/atau dokumentasi yang diserahkan tidak lengkap dalam jangka waktu yang ditetapkan oleh Carsome dari waktu ke waktu, sebagaimana tercantum dalam tanda terima pemesanan yang dikeluarkan oleh Carsome.

5.4 Dalam hal pemesanan dibatalkan berdasarkan ketentuan Pasal 5.3 di atas, Carsome akan mengembalikan Biaya Pemesanan kepada Pelanggan secara penuh (tunduk pada setiap pemotongan sah, biaya pembatalan, dan setiap biaya yang ditetapkan oleh Carsome sebagaimana dimaksud berdasarkan ketentuan Pasal 5.1) tanpa kompensasi apapun dan tanpa bunga.

5.5 Pengembalian dana dari setiap pembayaran hanya akan diproses setelah Carsome menerima dokumen pembatalan yang diperlukan dan telah ditandatangani dengan semestinya dan Carsome akan memiliki kebijaksanaan penuh atas persetujuan untuk pengembalian dana tersebut. Carsome akan memproses pengembalian dana dalam waktu empat belas (14) hari sejak tanggal diterimanya dokumen pembatalan secara lengkap dan pengembalian dana tunduk pada cara pembayaran asal serta kebijakan dan jadwal lembaga keuangan.

5.6 Segala kerugian yang timbul akibat pembatalan transaksi sebagaimana dimaksud pada Pasal ini akan menjadi tanggung jawab Pelanggan dan Carsome tidak bertanggung jawab dengan cara dan bentuk apapun juga terkait pembatalan tersebut, dan Pelanggan dengan tegas mengesampingkan segala hak dan upaya hukum yang tersedia baginya baik berdasarkan kontrak, perbuatan melawan hukum, ekuitas, restitusi, oleh hukum atau peraturan perundang-undangan atas setiap kerugian, kerusakan, dan/atau biaya yang timbul dari atau sehubungan dengan pembatalan tersebut.


6.KETENTUAN LAIN-LAIN

6.1 Dengan mengakses, menelusuri, atau menggunakan situs web Carsome untuk pemesanan, Pelanggan dianggap telah membaca, memahami, menerima, dan menyetujui semua syarat dan ketentuan ini.

6.2 CARSOME TIDAK MENJAMIN ATAU MENYATAKAN BAHWA LAYANAN TIDAK AKAN TERGANGGU, BEBAS KESALAHAN, ATAU SEPENUHNYA AMAN MESKIPUN TINDAKAN YANG WAJAR DIPASTIKAN UNTUK MENJAGA AKURASI DARI SEMUA DATA YANG DISAJIKAN. SEJAUH DIIZINKAN OLEH HUKUM YANG BERLAKU, CARSOME MENYANGKAL SETIAP DAN SEMUA JAMINAN TERMASUK JAMINAN TERSIRAT TENTANG DAPAT DIPERDAGANGKAN, KESESUAIAN UNTUK TUJUAN TERTENTU DAN TANPA PELANGGARAN. SEJAUH DIIZINKAN OLEH HUKUM YANG BERLAKU, SEMUA LAYANAN DISEDIAKAN ATAS DASAR 'SEBAGAIMANA ADANYA'.

6.3 KECUALI DINYATAKAN SEBALIKNYA SECARA TEGAS DAN SEJAUH DIIZINKAN OLEH UNDANG-UNDANG, CARSOME DENGAN INI TEGAS MENGECUALIKAN SEMUA PERSYARATAN, JAMINAN DAN KETENTUAN LAIN YANG MUNGKIN TERSIRAT OLEH HUKUM DAN PERATURAN PERUNDANG-UNDANGAN DAN TIDAK BERTANGGUNG JAWAB ATAS KERUGIAN APA PUN, TERMASUK NAMUN TANPA TERBATAS PADA SETIAP KERUGIAN LANGSUNG, TIDAK LANGSUNG, KHUSUS, SEBAB-AKIBAT, HUKUMAN ATAU INSIDENTAL, ATAU KERUGIAN AKIBAT KEHILANGAN PENGGUNAAN, KEUNTUNGAN, DATA ATAU HAL-HAL TIDAK BERWUJUD LAINNYA, KERUGIAN TERHADAP ASET TAK BERWUJUD ATAU REPUTASI, ATAU BIAYA PENGADAAN BARANG DAN LAYANAN PENGGANTI, YANG TIMBUL DARI ATAU TERKAIT DENGAN PENGGUNAAN, KETIDAKMAMPUAN UNTUK MENGGUNAKAN, KINERJA ATAU KEGAGALAN SITUS WEB INI DAN MATERI APA PUN YANG DIPOSTING DI SINI, TERLEPAS DARI APAKAH KERUGIAN TERSEBUT DAPAT DIPERKIRAKAN ATAU TIMBUL BERDASARKAN KONTRAK, PERMBUATAN MELAWAN HUKUM, EKUITAS, RESTITUSI, OLEH HUKUM ATAU PERATURAN PERUNDANG-UNDANGAN.

6.4 Kecuali dinyatakan sebaliknya secara tegas dan sejauh diizinkan oleh undang-undang, tanggung jawab total Carsome berdasarkan S&K Pemesanan ini (baik tanggung jawab tersebut muncul berdasarkan kontrak, perbuatan melawan hukum, ekuitas, restitusi, oleh hukum atau peraturan perundang-undangan) atas setiap kerugian, kerusakan, dan/atau biaya yang timbul dari atau sehubungan dengan pelaksanaannya berdasarkan S&K Pemesanan ini, kecuali disepakati lain di antara Para Pihak, akan dibatasi hanya pada Biaya Pemesanan yang disebutkan disini. Dalam keadaan apa pun, Carsome tidak akan bertanggung jawab atas (baik yang terjadi secara langsung atau tidak langsung) kehilangan keuntungan, peluang, pendapatan, asset tak berwujud, penggunaan, produksi, kontrak, penghematan yang diantisipasi atau kerugian atau kerusakan khusus, insidental, konsekuensial, hukuman atau tidak langsung.

6.5 Pelanggan setuju bahwa jika Carsome tidak dapat melakukan kewajibannya berdasarkan S&K Pemesanan ini karena takdir Tuhan, pemogokan, bencana alam, penyakit, epidemi, pandemi, lockdown pemerintah, perintah pembatasan pergerakan kesehatan masyarakat, kegagalan atau kerusakan peralatan atau transmisi di luar kendali wajarnya, atau penyebab lain apa pun di luar kendali wajarnya, atau tindakan apa pun yang diambil oleh Pemerintah Republik Indonesia yang memberlakukan pembatasan atau larangan dalam bentuk apa pun, Carsome tidak bertanggung jawab atas kerugian apa pun yang diakibatkan oleh kegagalan tersebut untuk melakukan atau sebaliknya akibat dari sebab-sebab tersebut.

6.6 Jika suatu ketentuan S&K Pemesanan ini dianggap ilegal, tidak sah, atau tidak dapat dilaksanakan secara keseluruhan atau sebagian, maka ketentuan lainnya dari S&K Pemesanan ini akan terus berlaku dan tidak akan terpengaruh.

6.7 Pelanggan berjanji bahwa pihaknya telah membaca dan memahami Pemberitahuan Privasi Carsome di https://www.carsome.id/kebijakan-privasi dan memberikan persetujuan yang tidak dapat ditarik kembali kepada Carsome untuk mendapatkan dan mengungkapkan informasi kredit Pelanggan, yang mungkin meliputi data pribadi Pelanggan, kepada pihak ketiga yang relevan untuk tujuan menilai kelayakan kredit Pelanggan, menagih pembayaran yang jatuh tempo dan harus dibayar dari Pelanggan, melepaskan kewajiban Carsome sesuai dengan S&K Pemesanan ini, setiap penegakan hak Carsome berdasarkan S&K Pemesanan ini dan/atau sebagaimana mungkin diperlukan oleh hukum apapun yang berlaku.

6.8 Ketentuan ini diatur oleh dan ditafsirkan dalam segala hal sesuai dengan hukum Republik Indonesia dan Para Pihak dengan ini setuju untuk tunduk pada yurisdiksi eksklusif pengadilan Republik Indonesia.

6.9 Carsome berhak untuk mengubah, memodifikasi, menambah atau menghapus S&K Pemesanan ini atau bagian mana pun darinya, kapan saja tanpa pemberitahuan lebih lanjut kepada Pelanggan dan Pelanggan akan terikat dengan perubahan tersebut setelah tanggal berlakunya perubahan tersebut dan dengan mengacu pada pernyataan 'Tanggal Efektif' di atas. Carsome tidak akan bertanggung jawab atas kerugian yang diderita atau ditanggung oleh Pelanggan sehubungan dengan kegagalan Pelanggan untuk memahami S&K Pemesanan yang telah diubah.

6.10 S&K Pemesanan ini ditulis dalam bahasa Inggris dan bahasa Indonesia dan semua komunikasi (tertulis dan lisan), dan jika ada perselisihan, konflik atau pertentangan antara versi bahasa Inggris dan bahasa Indonesia dari S&K Pemesanan ini, maka versi Bahasa Indonesia dari S&K Pemesanan ini yang akan berlaku.

6.11 Kecuali dinyatakan sebaliknya secara tegas di dalam S&K Pemesanan ini, ketentuan-ketentuan di dalam S&K Perjanjian Penjualan akan secara mutatis mutandis diberlakukan terhadap S&K Pemesanan ini.